Recommend For Your Weekend: DIY Home-made Riser KFC

Love of my life... You've hurted me... #eh

Halooo! Sudah lama ya gue tidak memasak. Hihihi:p Minggu kemarin pas lagi liburan di Jakarta, gue dan kakak gue bereksperimen bikin Riser KFC ala kita gitu. Cara bikinnya gampang bangeeeet! Oh iya yang belum tahu, Riser itu breakfest menu di KFC. Sedikit mirip kebab tapi versi Tortilla dengan salad, ayam goreng crispy dan keju yang lumer di mulut. Ini makanan kesukaannya anak geng ular. Mantep banget dah!

Well to make this yummy food, kita harus menyediakan...

1. Tortilla
2. Ayam bagian dada (di marinate garam & merica)
3. Tepung ayam crispy
4. Lettuce
5. Tomat
6. Mayonnaise
7. Saus Sambal
8. Keju (recommend: Pro-Chiz Spreadable)

Yuk langsung bikin ajaaaa~

First of all, kita harus potong potong ayam nya dan di marinate (rendam dibumbu sampai meresap) dengan garam & merica. Setelah itu ayamnya di goreng kering sesuai selera:3

Panasin tortilla:3

Setelah itu kita panaskan tortilla bekunya sampai ada titik titik coklatnya. Sembari menunggu kita bikin saladnya yuk! Ambil mangkuk, potong lettuce & tomat lalu beri mayonnaise sesuai selera. Setelah itu buat juga campuran mayonnaise & saus sambal untuk jadi sausnya nanti.

Jika tortilla sudah siap, kita langsung oleskan keju di seluruh permukaannya. Untuk keju terserah kalian mau pake keju apa. Boleh keju parut, boleh keju spreadable. Tapi gue lebih suka yang spreadable, lebih yummy!

Bahannya mudah kan?:p

Nah, jika tortilla sudah diberi keju, kita langsung aja tata salad & ayam diatasnya. Setelah itu diberi saus mayonnaise & saus sambal yang kita bikin tadi..

HEHEHEHE:3

Setelah itu digulung and this is it! Home-made Riser KFC ala Chef Titi Quinn! *benerin poni*

ENAK BANGET GAK BOONG!

Makanlah raiser ini selagi panas karena ini enak bangeeeeet! Serius deh. Bikinnya aja cuman 15-20 menit. Isinya bisa kalian ganti ganti sesuka hati. Ayo ayo dicoba! Recommend untuk weekend kalian, buat nemenin kalian nonton film atau nugas di akhir pekan.

Hiwhiw, let me know if you want me to do more DIY like this. Happy saturday everyone, cheers!

MET MAKAN KAKAK!

Tidak ada komentar:

Leave me some comment! Thank you, guys:}

Diberdayakan oleh Blogger.